Senin, 13 Oktober 2014

Workshop Praktisi EFT

 
 Praktisi EFT Sulawesi Selatan bersama Master Trainer EFT international (bpk Eddy Iskandar, MSc, PhD).

Alhamdulillah, Dua hari kemarin dari tgl 11-12 oktober 2014 bertempat di Hotel Magellona Makassar, saya dan beberapa sahabat telah berhasil mengikuti workshop Emotional freedom Technique (EFT) dengan baik,  Workshop ini merupakan angkatan ke 44 untuk praktisi EFT dan bersertifikasi international dari AAMET. Dengan selesainya workshop tersebut, sebagai praktisi EFT secara pribadi saya berharap ada keberkahan dan kemanfaatan bagi pribadi, keluarga, dan sesama.



             workshop yang berlangsung selama dua hari ini dipandu oleh bpk Eddy Iskandar MSc, PhD (trainer EFT internasional), beliau membahas dengan sangat detail sejarah dan manfaat EFT sampai pada praktek penggunaan taipping EFT untuk menyelsaikan berbagai masalah kesehatan emosi dan fisik mulai dari yang ringan sampai kronis.
            Emotional Freedom Techniques atau teknik kebebasan emosi yang biasa disingkat EFT adalah alat terapi psikologi yang diterapkan berdasarkan teori yang menyatakan bahwa "emosi yang berlebihan pada dasarnya bersifat negatif". ketika kita merasa kesal, marah, sedih, atau stres, tubuh kita sering kali turut terganggu. Hal itu disebabkan adanya gangguan sistem energi di dalam tubuh kita. keadaan ini dapat berujung pada terhambatnya kemampuan otak dan tenaga saat kita melakukan berbagai kegiatan. untuk membebaskan berbagai faktor emosional itu, EFT memberikan metode penyembuhan yang disebut tapping, yaitu dengan cara mengetuk-ngetuk titik-titik energi Meridian tubuh.
             EFT merupakan metode penyembuhan alternatif yang sangat mudah dan sangat efektif. Jutaan orang di seluruh dunia telah membuktikan manfaat EFT yang luar biasa. EFT ini dapat dipelajari dalam waktu yang relatif singkat dan setelah itu anda langsung bisa mempraktekkan EFT untuk menghilangkan berbagai masalah emosi, membantu menyembuhkan berbagai penyakit fisik, dan mengembangkan potensi diri anda. Setelah anda menguasai EFT, anda juga bisa membantu menyembuhkan orang lain. Dapat dikatakan EFT adalah versi psikologi dari terapi akupunktur yang menggunakan jarum.
           Gary Craig, sang penemu EFT tidak mengklaim bahwa EFT itu sempurna. Tetapi pada banyak kasus, EFT bekerja sangat cepat dan dengan hasil spektakuler. EFT sering kali berhasil menyembuhkan dimana teknik lainnya tidak sanggup. Beberapa masalah yang bisa diselesaikan dengan EFT antara lain: Kecemasan, Kemarahan, Compulsive Behavior, Panic disorder, Kecanduan (rokok atau obat-obatan), Stress dan Depresi, Trauma, Ketakutan dan Phobia (ketinggian, binatang, atau benda tertentu), Kecemasan di tempat umum, Ketakutan berbicara di depan umum, Sakit Kepala / Migren, Menghilangkan keyakinan negatif, Perasaan malu / bersalah, Insomnia, Kekecewaan atau sakit hati, Peak Performance, Masalah seksual, Masalah pada anak atau wanita, Kanker, diabetes , Allergi dan masalah lainnya.

               Bagi sahabat pembaca yang ingin belajar, diskusi/sharing, atau pengen diterapi terkait penyakit fisik dan penyakit psikologis (masalah pikiran dan perasaan) yang dialami, baik secara langsung maupun lewat telepon, anda bisa menghubungi saya.

InsyaAllah ada berkah untuk kita semua. salam sukses dan sehat BMS (body, mind, and soul).

                    certificate international

Berikut daftar nama-nama praltisi EFT di indonesia :
.>>>>> http://apeindo.org/index.php/daftar-praktisi-eft-apei?task=qpListele&katid=8

# Barangsiapa diuji lalu bersabar, diberi lalu bersyukur, dizalimi lalu memaafkan dan menzalimi lalu beristighfar maka bagi mereka keselamatan dan mereka tergolong orang-orang yang memperoleh hidayah. (HR Al-Baihaqi).

Wassalamu Alaikum..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar